info@iain-jember.ac.id 081234567890

Manfaatkan Waktu: Mahasiswa PIAUD Kuliah Daring sambil Mengajar

Home >Berita >Manfaatkan Waktu: Mahasiswa PIAUD Kuliah Daring sambil Mengajar
Diposting : Rabu, 02 Dec 2020, 11:07:38 | Dilihat : 300 kali
Manfaatkan Waktu: Mahasiswa PIAUD Kuliah Daring sambil Mengajar


Lailatus sholehah, sosok wanita kelahiran Lumajang, 03 Juli 2001 ini, merupakan putri pertama dari pasangan Bapak Bukhori dan Ibu Miswiyah. berdomisili di Desa Mangunsari Kecamatan Tekung Kabupaten Lumajang ini tetap semangat mengikuti kuliah jarak jauh walaupun dengan keterbatasan signal dan data internet.

Sosok perempuan yang tangguh dan semangat tinggi untuk mengabdikan diri untuk membantu sesama ini tumbuh dalam lingkungan keluarga yang suka membantu orang lain tanpa pamrih. menurut Laila “ berbuat baik kepada siapapun tidak perlu pandang buluh, siapapun yang mebutuhkan kita bantu sebisa mungkin” Paparanya.

Aktifitas sehari-hari  selama proses kuliah daring (Dalam jaringan) dilakukam dari rumah semenjak kampus IAIN Jember menerapkan pembelajaran jarak jauh dari Bulan Maret 2020 sampai Desember 2020 sekarang ini dimanfaatkan untuk mengajar anak-anak di sekitar rumahnya.

Menurut Alamni Pondok Pesantren Nurul Faroh yang sekarang tercatat sebagai mahasiswa Aktif semester III Prodi PIAUD IAIN Jember “kegiatan mengabdi yang dilakukan mengajar anak-anak di sekitar rumah dilakukan selama masa pandemic Covid-19, semata-mata untuk mengamalkan ilmu yang sudah di dapat selama kulaih dengan tujuan membantu mencerdaskan anak-anak bangsa” Tuturnya.

lanjut Laila “saya beruntung sekali bisa memilih Prodi PIAUD. karena bagi saya  mengajar anak-anak kita bisa banyak belajar tentang kesabaran, ketelatenan dan kegigihan dalam mengajar anak kecil yang tidak sama cara belajarnya dengan anak dewasa”. (karim)

Berita Terbaru

Sosialisasi Kebijakan Survey Kepuasan Dosen dan Tenaga Kependidikan Terhadap Manajemen SDM
09 Sep 2023By oprpiaud
Prodi PIAUD UIN KHAS Jember Melakukan Benchmarking di PIAUD UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
05 Sep 2023By oprpiaud
Sosialisasi Kebijakan Pengembangan Kurikulum FTIK UIN KHAS Jember 2021
17 Aug 2023By oprpiaud

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru

Lowongan

;