info@iain-jember.ac.id 081234567890

Adakan Lomba Video Gerak Lagu Ibu dan Anak, Dalam Peringatan Hari Ibu

Home >Berita >Adakan Lomba Video Gerak Lagu Ibu dan Anak, Dalam Peringatan Hari Ibu
Diposting : Kamis, 31 Dec 2020, 23:53:09 | Dilihat : 452 kali
Adakan Lomba Video Gerak Lagu Ibu dan Anak, Dalam Peringatan Hari Ibu


Kamis, 24 Desember 2020 Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (HMPS PIAUD) telah mengumumkan kejuaraan Lomba Video Gerak Lagu Ibu dan Anak. Acara ini diselenggarakan dalam rangka Hari Lahir PIAUD. Pelaksanaan lomba video gerak lagu ini dimulai sejak tanggal 12 sampai dengan 20 Desember 2020. Lomba tersebut diadakan secara online dengan cara mengirimkan video yang sudah diunggah di youtube.

Siti Jamilatul Lailiyah adalah ketua HMPS PIAUD IAIN Jember, ia mengatakan bahwa “Acara Lomba Video Gerak Lagu Ibu dan Anak ini dibuka untuk umum bagi para ibu yang memiliki anak usia 3-6 tahun. Dimana acara ini bertujuan untuk melatih mental serta percaya diri anak, mengasah bakat dan minat anak, serta melatih kreatifitas dan kekompakan antara ibu dan anaknya. Walaupun masa pandemic seperti ini, jangan sampai kreatifitas anak terlebih dalam kegiatan pengembangan fisik motorik terhambat.”

Ada beberapa ketentuan lomba yang harus dipenuhi oleh seluruh peserta, diantaranya: Lagu pengiringnya adalah Sentuhan Boleh atau Kepala Pundak Lutut Kaki, durasi video minimal 3 menit dan maksimal 10 menit, menyerrtakan identitas di dalam video, serta mengupload video pada akun facebook dan instagram dengan menandai akun @hmpspiaudiainjember. Selain ketentuan lomba, pihak panitia lomba juga menyampaikan kriteria penilaian diantaranya: ketepatan gerakan dengan lagu, kekompakan antara ibu dan anak, video menarik dan kreatif.

Riyas Rahmawati selaku dosen PIAUD iAIN Jember sekaligus juri dalam lomba  tersebut mengatakan, “Semua video yang sudah dikirim bagus dan kreatif, sehingga saya sempat sedikit kebingungan dalam menentukan juara. Semua peserta lomba sangat antusias dan semangat sekali, sehingga videonya bagus-bagus dan kreatif.”

Video gerak lagu yang masuk pada akun HMPS PIAUD cukup banyak, namun oleh pihak panitia telah disortir yang benar-benar memenuhi syarat dan ketentuan dalam lomba. Dan kejuaraan dalam lomba tersebut diambil 5 pemenang (Juara 1, 2, 3, serta Juara Harapan 1 dan 2). Pemenang lomba video gerak lagu ibu dan anak, sebagai berikut:

Juara 1       : Dafinah Salsabila and mom

Juara 2       : Mahira Hasna Kamila and mom

Juara 3       : Nayla Dzakirania Wibowo and mom

Harapan 1 : Anindita Keisha Zahra and mom

Harapan 2 : Asyifa Zahra Saputri and mom

“Selamat kepada para pemenang lomba, semoga dengan adanya lomba ini bakat serta kreatifitas anak akan terasah dengan maksimal. Salam PIAUD… Salam Ceria… PIAUD… Bahagia… Ceria… Mulia..!” Tambah ketua HMPS. (RR/ST)

Berita Terbaru

Sosialisasi Kebijakan Survey Kepuasan Dosen dan Tenaga Kependidikan Terhadap Manajemen SDM
09 Sep 2023By oprpiaud
Prodi PIAUD UIN KHAS Jember Melakukan Benchmarking di PIAUD UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta
05 Sep 2023By oprpiaud
Sosialisasi Kebijakan Pengembangan Kurikulum FTIK UIN KHAS Jember 2021
17 Aug 2023By oprpiaud

Agenda

Informasi Terbaru

Belum ada Informasi Terbaru

Lowongan

;